Erotisme dalam Fotografi: Studi Kasus Foto Pentas Biduanita Dangdut dalam Akun Facebook "HaSoe SE"
Erotisme dalam foto pentas biduanita dangdut tidak lepas dari intervensi pemotret saat mengabadikan peristiwa tersebut. Secara sengaja atau tidak, kesan erotis itu hadir dengan sendirinya melalui sejumlah unsur visual fotografis. Penelitian ini merupakan kajian erotisme dalam...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Tugas Akhir |
Language: | Indonesian |
Published: |
FSMR ISI Yogyakarta
2014
|
Subjects: | |
Online Access: | http://opac.isi.ac.id//index.php?p=show_detail&id=17458 |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Erotisme dalam foto pentas biduanita dangdut tidak lepas dari intervensi pemotret saat mengabadikan peristiwa tersebut. Secara sengaja atau tidak, kesan erotis itu hadir dengan sendirinya melalui sejumlah unsur visual fotografis. Penelitian ini merupakan kajian erotisme dalam fotografi dengan studi kasus foto pentas biduanita dangdut yang terdapat dalam akun facebook “HaSoe SE”. Metode penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan mengoperasikan dua perangkat analisis yaitu fotografi dan erotisme. Dari hasil pencuplikan sampel dengan metode convienence sampling, didapatkan 13 foto sebagai sampel yang dianggap memiliki nilai keterwakilan data. Tiga belas foto tersebut kemudian terbagi menjadi tiga kategori foto erotis meliputi, pesona tubuh (foto pentas biduanita dangdut dimana keberadaaan tubuh biduanita hadir secara tunggal atau dominan), tawaran dan penyerahan (foto yang menghadirkan makna tatapan dan pemosisian tubuh), dan mediasi rasa seksual (foto peristiwa interaksi seksual yang menggambarkan seseorang, baik biduanita maupun orang yang berada di sekelilingnya terlibat dalam peragaan/pengadegan layaknya individu yang tengah melakukan hubungan seksual). |
---|