Garap Bonang Barung Gending Bedhaya Laras Pelog Pathet Barang Kendhangan Mawur

Penggarapan Gending Bedhaya Laras Pelog Pathet Barang merupakan salah satu upaya untuk menggali dan melestarikan gending gaya Yogyakarta. Gending tersebut disajikan dengan garap soran menggunakan pola Kendhangan Mawur. Dalam penggarapannya lebih menonjolkan garap bonangan, karena bonang merupakan sa...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: HANDOKO, Karnadi
Format: Tugas Akhir
Language:Indonesian
Published: FSP ISI Yk. 2016
Subjects:
KW
Online Access:http://opac.isi.ac.id//index.php?p=show_detail&id=33943
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
PINJAM
Description
Summary:Penggarapan Gending Bedhaya Laras Pelog Pathet Barang merupakan salah satu upaya untuk menggali dan melestarikan gending gaya Yogyakarta. Gending tersebut disajikan dengan garap soran menggunakan pola Kendhangan Mawur. Dalam penggarapannya lebih menonjolkan garap bonangan, karena bonang merupakan salah satu ricikan yang cukup berperan penting dalam penyajian gending garap soran khususnya Gending Bedhaya. Pada Gending Bedhaya terdapat banyak susunan balungan nibani secara berurutan pada bagian dados yang lazimnya digarap dengan tabuhan gembyang, tetapi dicari alternatif lain sehingga balungan nibani tidak selalu digarap dengan tabuhan gembyang. Dengan eksplorasi maka dapat mencari kemungkinan-kemungkinan garap tabuhan seperti menggunakan tabuhan mipil, mipil nglagu, gembyang, dan gembyang sekaran. Gending Bedhaya mempunyai struktur penyajian dimulai dari ajak-ajak, umpak buka, buka, dados, pangkat dhawah, dhawah, dan suwuk yang keseluruhan diatur oleh ricikan kendang sebagai pamurba irama dan ricikan bonang yang kedudukannya sebagai pamurba lagu.