Singiran Tahlil Di Dusun Gayam Desa Argomulyo Kecamatan Cangkringan Kabupaten Sleman
Desa Argomulyo, Cangkringan, Sleman Yogyakarta merupakan daerah pegunungan yang dekat dengan gunung Merapi. Karena itu, daerah Cangkringan dikenal sebagai salah satu daerah di Yogyakarta yang memiliki lahan yang subur. Selain memiliki lahan yang subur, juga terdapat berbagai jenis kesenian, salah sa...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Tugas Akhir |
Language: | Indonesian |
Published: |
FSP ISI Yk.
2020
|
Subjects: | |
Online Access: | http://opac.isi.ac.id//index.php?p=show_detail&id=43494 |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Desa Argomulyo, Cangkringan, Sleman Yogyakarta merupakan daerah pegunungan yang dekat dengan gunung Merapi. Karena itu, daerah Cangkringan dikenal sebagai salah satu daerah di Yogyakarta yang memiliki lahan yang subur. Selain memiliki lahan yang subur, juga terdapat berbagai jenis kesenian, salah satu kesenian yang ada yaitu kesenian Singiran Tahlil. Mayoritas penduduk yang ada bermukim di daerah Argomulyo Cangkringan adalah penduduk yang menganut agama Islam. Sebagai masyarakat yang beragama Islam, berpengaruh terhadap kesenian Singiran Tahlil yang sudah berkembang dengan baik hingga saat ini. Singiran merupakan salah satu seni musik vokal yang dilantunkan sebagai lagu, baik dengan menggunakan bahasa Arab maupun dalam bahasa Jawa. Singiran Tahlil ini yang dijadikan sebagai objek kajian sebagai hasil penelitian. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan etnomusikologis. Pendekatan etnomusikologis merupakan pendekatan yang menggunakan lapangan dan analisis sebagai dasar penelitian, bahwa data yang sudah didapatkan di lapangan nantinya akan dianalisis dan digabungkan menjadi suatu hasil akhir. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan selama penelitian adalah wawancara dengan observasi langsung di lapangan. Fokus permasalahan yang diteliti yaitu tentang bentuk kesenian Singiran Tahlil di desa Argomulyo, dengan menggunakan tinjauan secara Etnomusikologis.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Singiran Tahlil yang ada di daerah Argomulyo Cangkringan mempunyai fungsi yang bermakna bagi masyarakat setempat, khususnya dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai media untuk memperingati kematian. |
---|